Sup Penghangat Tubuh Ala Hotel Santika Jemursari , Sajian Khas Hidangan Musim Pancaroba
Kuliner satu ini sangat cocok disantap saat musim peralihan musim seperti sekarang.Hidangan berkuah bumbu komplit yang mampu menghangatkan tubuh
Suryatravel.com - Kuliner satu ini sangat cocok sekali disantap saat musim peralihan musim seperti sekarang.
Hidangan berkuah dengan bumbu komplit yang mampu menghangatkan tubuh kini banyak dicari salah satunya adalah sup.
Sup menjadi penghangat tubuh apabila disantap saat masih hangat. Karena itu masakan berkuah dari kaldu yang dibuat dengan cara mendidihkan bahan-bahan ini banyak diburu.
Fadly Syahputra, excecutive chef Hotel Santika Jemursari Surabaya, menjelaskan selama musim hujan dan cuaca dingin, sup banyak digemari. Demikian juga dengan musim pancaroba seperti sekarang ini.
"Masyarakat ingin masakan yang hangat, dengan sup yang banyak kandungan merica akan membuat badan semakin terasa hangat," ujarnya.
Ada empat pilihan sup yang semuanya di jamin bikin berkeringat. Empat pilihan sup selama musim hujan ini, yang sudah siap adalah sup buntut, sup iga, sup ayam Klaten, dan sup ikan Pontianak.
"Kami ingin menawarkan menu sup yang beragam. Oleh karena itu ada beberapa pilihan, ada yang dibuat dari ikan, ayam kampung, dan lain-lain," tambahnya
Dibandingkan sup yang disajikan di beberapa tempat, ia mengatakan jika sup miliknya menawarkan rasa yang berbeda.
"Dagingnya lebih lembut, pada sup buntut dan sup iga, tulang dagingnya mudah dilepaskan dari tulang," katanya.
Seorang pengunjung Dian Novianto mengatakan, tekstur daging pada sup sangat lembut dan mudah diambil dari tulangnya.