PT KAI Daop 8 Surabaya Menurunkan Kapasitas Daya Angkut Penumpang Antisipasi Virus Corona
mendukung kebijakan pemerintah pencegahan penyebaran virus Corona (Covid-19) di tanah air, PT KAI Daop 8 Surabaya mulai hari ini menurunk
Suryatravel.com - Ikut mendukung kebijakan pemerintah menangani pencegahan penyebaran virus Corona (Covid-19) di tanah air, PT KAI Daop 8 Surabaya mulai hari ini menurunkan daya angkut penumpangnya.
Kebijakan ini menyusul status keadaan darurat bencana wabah penyakit Virus Corona di Indonesia.
Suprapto, Manager Humas PT KAI Daop 8 menjelaskan, salah satu langkah adalah dengan menurunkan daya kapasitas angkutan penumpangnya, dengan kebijakan menurunkan daya kapasitas KA Lokal yang sebelumnya berkapasitas 150% menjadi 75%.
Ia merinci setiap harinya, di wilayah Daop 8 perjalanan KA Lokal memiliki kapasitas terdiri dari 25.564 tempat duduk(100%) dan toleransi tiket berdiri (50% dari tempat duduk) sebanyak 12,782 buah.
“Jadi total dalam seharinya, daya kapasitas perjalanan KA Lokal di wilayah PT KAI daop 8 Surabaya bisa mencapai 38.346 penumpang,” ujarnya.
Adanya kebijakan pengurangan kapasitas menjadi 75 %, maka sekarang kapasitas daya angkutnya menjadi 19.182 penumpang per harinya.
Selain itu pihaknya juga membatalkan 3 perjalanan kereta api secara keseluruhan dan memperpendek relasi tujuan 4 perjalanan KA di wilayahnya, terhitung mulai dari tanggal 26 Maret s/d 31 Maret 2020.
Kuliner Iwak Kali Bumbu Rempah Mbah Bayan DI Kediri Nendang Rasanya |
![]() |
---|
KAI Daop 8 Surabaya Sediakan Layanan Rapit Test Di Empat Stasiun |
![]() |
---|
Suguhan Nasi Boran Khas Lamongan Jadi Penyemangat Pilkorlap KMK Jatim |
![]() |
---|
Gelar Kirab Budaya Ter-ater Tajin Sappar Dikenalkan Ke Kaum Milenial |
![]() |
---|
Kabar Gembira Jalur Pendakian Gunung Semeru Dibuka Lagi Per 1 Oktober 2020 |
![]() |
---|